KESULITAN MENYINTAS:
Kelas 2
- {$one}
- {$two}
- {$three}
Foto pertama yang diambil dari dalam Level 14-ID.
Level 14-ID merupakan level ke-15 dari Backrooms Indonesia.
Deskripsi
Level 14-ID terlihat seperti dataran tinggi non-linier yang subur dan lembap, hangat di siang hari serta dingin pada malam hari. Dataran ini bertopografi serupa dengan sistem sawah di Frontrooms yang mendominasi sebagian besar Level 14-ID. Seluruh permukaan level ditutupi oleh tumbuhan Oryza Sativa atau lebih dikenal sebagai padi rawa. Padi ini dapat dimasak dan memiliki kandungan gas beracun berkadar rendah, namun masih aman bagi manusia selagi dikonsumsi dalam porsi yang wajar.
Level juga memiliki siklus siang—malam yang tidak konsisten dengan panjang sekitar 3—6 jam untuk siang serta 12—16 jam untuk malam, dan dalam beberapa laporan hanya butuh waktu 11 jam bagi level untuk menyelesaikan satu siklus penuh. Suhu di dalam level ini bervariasi dari 23°C/29°C saat siang hari, hingga turun pada titik -3°C/-12°C saat malam hari.
Terlepas dari kondisi geografi dan topografi Level 14-ID, kabut asap yang menutupi seluruh lanskap level saat malam hari akan muncul. Kabut asap ini umumnya tidak berbahaya dan tidak menimbulkan efek negatif berkepanjangan bagi tubuh. Selain itu, entitas yang sangat berbahaya, yaitu Memedi Sawah mulai aktif selama kabut asap berlangsung di sepanjang malam.
Air murni sangat jarang ditemukan. Keberadaan air cukup langka dalam level ini. Namun Air Almon dapat diperoleh dengan mudah di pangkalan Basis Penyitas Garga yang merupakan tempat terbaik kedua untuk menemukan persediaan Air Almon alami, setelah pangkalan Basis Nirwana.
Entitas
Satwa alami adalah salah satu entitas yang sering muncul di Level 14-ID. Satwa alami merupakan fauna yang biasa ditemukan di Frontrooms meskipun didominasi oleh satwa endemik Indonesia yang tampaknya telah mengalami mutasi genetika dan biologis. Salah satu contoh mutasi yang umum terjadi pada fisik satwa alami terlihat pada bentuk fisiologis yang abnormal, misal komodo dengan ukuran raksasa1, hingga harimau sumatra berkepala ganda.
Entitas dari level lain, meliputi Pencuri Kulit, Penyeringai, Rumpun, Orang Naas dan banyak lagi telah dilaporkan berada di Level 14-ID. Entitas khusus yang mendiami Level 14-ID adalah Memedi Sawah. Memedi Sawah sangat bermusuhan bagi manusia, hanya hidup pada saat malam dan menyerang ketika dilihat. Jika Anda tidak memiliki persediaan Air Almon, menjauhi sawah sangat disarankan. Tinggal di dekat pangkalan terdekat sangat dianjurkan selama malam hari atau sampai kabut asap menghilang dari lanskap.
Fenomena
Pacêklik
Ada suatu fenomena non-regular di mana Level 14-ID mengalami kekeringan parah yang membuat siklus siang berlangsung lebih lama yaitu sekitar 4—9 jam. Saat peristiwa ini terjadi, letak matahari menjadi lebih dekat dengan permukaan level sehingga menyebabkan kemarau berkepanjangan selama satu bulan penuh. Banyaknya tumbuhan yang mati dikarenakan kekeringan menyebabkan pelepasan gas berbahaya secara besar-besaran yang menyebabkan kadar gas beracun di udara lanskap menjadi melimpah sehingga mengakibatkan ancaman masalah bagi kesehatan.
Butuh jeda waktu sekitar 1—2 bulan bagi level untuk menumbuhkan kembali seluruh padi yang ada di dataran secara penuh. Sedangkan level membutuhkan waktu tiga bulan agar padi-padi tersebut matang dan siap dikonsumsi.
Blackout
Fenomena ini diklaim sebagai anomali substansial dari Level 14-ID, yang membuat koherensi antar-ruang dan waktu terhenti pada posisi statis di malam hari. Saat peristiwa Balckout, kabut asap akan merubah komposisinya menjadi gas dingin yang serupa dengan komposisi gas hidrogen, mengakibatkan suhu udara di dalam level merosot hingga ke titik -30°C. Seluruh kehidupan yang ada akan mati, dan jarak pandang normal akan berkurang.
Beberapa cara untuk tetap bertahan selama peristiwa ini adalah dengan berlindung di pangkalan terdekat yang tampaknya memiliki sifat anomali khusus, atau dengan menghindari interaksi fisik terhadap ruang, menggunakan metode apa pun yang dapat dilakukan. Fenomena anomali ini akan terus terjadi secara beruntun selama sebelas hari berturut-turut.
Eksistensi mengenai fenomena ini tercantum pada dua catatan lawas yang disegnegasikan sebagai Catatan Antarlina, yang masing-masing tertera tahun 1960 dan tahun 2014. Substansi dari catatan ini mendeskripsikan mengenai peristiwa Blackout di lanskap Level 14-ID yang baru diketahui oleh anggota Basis Nirwana pada tahun 2020.
Pangkalan, Pos, dan Komunitas
Basis Penyitas Garga
- Ini adalah pangkalan penyitas utama yang terdiri dari 255 orang.
- Bertugas untuk membantu dan mengajari pendatang baru cara bertahan hidup di Backrooms.
- Sedang berperang melawan Kultus Mautilus.
- Disarankan untuk para pendatang baru agar secepatnya datang ke basis ini.
- Telah mengetahui rute ke Basis Penyitas Penyitas Nirwana (satu minggu perjalanan melalui hutan dan gunung).
- Pos ini mempunyai beberapa fasilitas serta sumber daya yang memadai untuk menginspeksi dan menjaga para penyintas agar tetap aman.
Basis Penyitas Nirwana
- Ini adalah pangkalan kedua penyitas.
- Bertujuan untuk memanen padi yang ada di Level 14-ID.
- Jumlah anggota dari basis ini dirahasiakan.
- Telah mengetahui rute ke Basis Penyitas Garga (tiga hari berjalan melalui labirin).
- Tempat berkumpulnya para pedagang dari seluruh Backrooms.
- Memiliki infrastruktur masyarakat yang belum sempurna.
- Sedang berperang melawan Kultus Mautilus.
Kultus Mautilus
- Komunitas kanibal yang sangat berbahaya, hindari sebisa mungkin2.
- Anggota tetapnya tidak diketahui, tetapi diperkirakan mencapai 300 orang.
- Menyembah dewa bernama "Mautilus".
- Akan berpura-pura baik kepada pendatang baru, namun setelah pendatang baru tersebut terbujuk untuk mengikuti mereka, mereka akan membimbing pendatang tersebut ke tempat mereka3.
- Penyerangan terakhir oleh Basis Penyitas Garga, telah mengungkap bahwa komunitas ini ternyata hidup secara nomaden.
- Biasanya berpakaian dengan jubah merah, jika melihat orang yang mempunyai deskripsi sama persis, hindari.
Akses Masuk dan Keluar
Akses Masuk
- Salah satu jalan masuk untuk mengakses ke dalam Level 14-ID dengan noclip hanya memungkinkan bagi 80% orang Indonesia.
- Beberapa kolam yang ada di Level 10-ID akan saling terhubung mengarah ke sebuah sumur di level ini, kurang lebih satu kilometer dari Basis Penyitas Garga.
- Salah satu pintu dalam gedung Level 11-ID mengarah ke Basis Penyitas Nirwana.
Akses Keluar
- Kembali masuk ke dalam sumur akan mengarahkan kembali ke Level 10-ID.
- Noclip kedalam pohon beringin dekat pangkalan Kultus Mautilus yang terbengkalai akan menghasilkan entri menuju Level 3-ID.